JAKARTA - Asosiasi Pengusaha Batubara Indonesia (APBI) menyatakan dengan meningkatnya permintaan, harga batu bara akan kembali normal pada kuartal II-2013.
Ketua APBI Bob Kamandanu menyatakan, kenaikan harga batu bara saat ini sudah terlihat, kendati memang tidak signifikan.
"Pergerakannya sudah mulai, tapi saat ini tidak signifikan, tidak akan lebih dari USD90 per ton. Pada kuartal II-2013 baru harga batu bara kembali normal USD100 per ton," kata Bob, saat menghadiri Dialog Ketahanan Energi Nasional Menuju 2050, di Hotel Four Season, Jakarta, Rabu (24/10/2012).
Bob mengungkapkan, mandeknya harga batu bara dikisaran USD80 per ton saat ini. Selain krisis ekonomi yang melanda Eropa hal tersebut disebabkan oleh besarnya pasokan batu bara, tetapi permintaan batu bara relatif sedikit.
"Pemain baru semakin banyak tapi pembelinya berkurang," tegas Bob.
Bob menambahkan, kenaikan nantinya juga dipengaruhi oleh adanya musim dingin sehingga menyebabkan permintaan batu bara meningkat. "Seperti tahun-tahun sebelumnya, setiap memasuki musim dingin permintaan batu bara akan meningkat," tutup Bob.
Sumber : www.emliindonesia.com

Tidak ada komentar:
Posting Komentar